Pelatihan & Sertifikasi SPV HC
Pelatihan & Sertifikasi SPV HC dilaksanakan pada tanggal 15 - 17 Juli 2025
                        Pelatihan SPV HC
Komitmen untuk memperkuat Sumber Daya Manusia (SDM) yang kompeten ditunjukan melalui keberhasilan pelaksanaan Sertifikasi Supervisor Human Capital yang digagas oleh YLC. Kegiatan ini diikuti oleh 3 peserta dari entitas KAMAJU dan MBUT yang berlangsung selama 3 hari, yaitu tanggal 15 hingga 17 Juli 2025. Rangkaian kegiatan ini diawali dengan sesi training yang intensif. Peserta dibekali materi yang komprehensif oleh dua narasumber ahli yaitu Bapak Robi Tubagus Yuni dan Bapak Sri Sadono.
                
                Sertifikasi SPV HC
Tahap selanjutnya adalah proses asesmen untuk sertifikasi. Kegiatan ini berkolaborasi dengan LSP MSDM BALIASEAN yang dipimpin langsung oleh Bapak Freddy Pantouw sebagai asesor. Berkat persiapan yang matang dan fokus yang tinggi dari seluruh peserta, ketiganya dinyatakan kompeten dalam skema Supervisor Human Capital.